untuk aku
03062008- 22: 42 wib
Ingatlah selalu akan surga Alloh. Segala sesuatu yang ada di dalamnya sangatlah indah dan sempurna. Disana tidak ada kerja keras dan tidak ada sesuatu yang melelahkan. ENGKAU sekarang berada di dunia, bekerja keras dengan berbagai ujian, cobaan, godaan dan MERASA LELAH. Tetapi ingatlah Engkau esok akan berada di surga INSYA ALLOH engkau akan menjadi ratu surga yang cantik menawan, disampingmu ada bidadari - bidadari yang cantik dengan mata yang bening, mereka akan melayani segela kemauan dan permintaanmu, Engkau akan merasakan kebahagian yang tak terbatas, Engkau akan menikmati waktu istirahatmu dengan sempurna, Engkau akan berbahagia bersama IBU, BAPA, ADIK DAN SEMUA KELUARGA YANG PERNAH engkau CINTAI.
bSm F18
Secarik kertas yang diberikan ibu, saat aku duduk di bangku SMP entahlah kelas berapa, aku lupa. Ketika SMP aku tempel kertas itu di pintu lemariku di sekolahku dulu, dan sekarang masih tersimpan di arsip penting miliku, aku simpan di halaman paling depan, maka sebelum bertemu dan melihat hasil duniaku, aku mengenali surga terlebih dahulu, ibu...
secarik kertas itu, membuatku merasakan suatu ketenangan, membuatku tau aku adalah hambaNya, aku, ibu, bapa, adik dan orang-orang yang aku cintai akan ke surgaNya, Amin.
secarik kertas itu, membuatku merasakan suatu ketenangan, membuatku tau aku adalah hambaNya, aku, ibu, bapa, adik dan orang-orang yang aku cintai akan ke surgaNya, Amin.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar